Kebun Teh Jangkung menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat dikenal di kalangan para penggemar sinetron Indonesia, terutama bagi mereka yang mengikuti “My Heart”.
Tak hanya menawarkan panorama alam yang indah, kebun teh ini juga memiliki nilai sejarah dan budaya yang membuatnya menjadi tempat yang penuh dengan kenangan manis.

Lokasi Kebun Teh Jangkung
Kebun Teh Jangkung Malabar terletak di kawasan pegunungan yang sejuk, tepatnya di Banjarsari, Pangelengan. Sebagai salah satu kebun teh yang terletak di ketinggian.
Kebun ini menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan dengan hamparan daun teh hijau yang luas dan dikelilingi pengunungan yang hijau.
Peran Kebun Teh Jangkung dalam Sinetron “My Heart”
Kebun Teh Jangkung Malabar menjadi lokasi ikonik dalam sinetron My Heart yang tayang pada tahun 2006. Dikenal dengan kisah cinta antara Rangga (diperankan oleh Irwansyah) dan Sarah (diperankan oleh Acha Septriasa).
Salah satu adegan paling terkenal adalah saat Rangga dan Sarah menghabiskan waktu bersama di kebun teh, saling berbagi cerita dan menikmati keindahan alam.

Keunikan Wisata
Pemandangan yang Memukau: Hamparan kebun teh yang hijau, udara yang segar, dan latar belakang pegunungan menjadikan tempat ini ideal untuk berfoto dan menikmati keindahan alam.
Wisata Edukasi: Selain menikmati keindahan alam, pengunjung juga dapat belajar tentang proses pembuatan teh, mulai dari pemetikan daun teh hingga pengolahan menjadi teh siap konsumsi.
Fasilitas yang Memadai: Terdapat fasilitas yang mendukung kenyamanan pengunjung, seperti area parkir yang luas, tempat makan dengan menu khas lokal, Penginapan dan juga tempat untuk bersantai menikmati pemandangan.
Untuk mempermudah persiapan rencana perjalananmu, kamu bisa menghubungi Villa Family Pangalengan. Villa Family Pangalengan adalah operator wisata outdoor yang menyediakan beragam layanan menarik buat kamu yang suka jalan-jalan.
Ada beragam aktivitas seru yang bisa kamu pilih untuk liburanmu. Mulai dari offroad, rafting, flying fox, paintball, camping, hingga beragam aktivitas lainnya. Harganya pun terjangkau, tak akan bikin kantong kamu bolong.
Lebih mantap lagi, Villa Family Pangalengan juga menyediakan pilihan paket trip, aktivitas outbond, beserta penginapannya. Jadi, kamu enggak perlu repot-repot menyiapkan itinerary.
Untuk bisa mendapatkan semua keseruan dan kemudahannya, langsung saja cek paket wisata Pangalengan atau paket outbond lainnya yang tersedia. Jangan lupa untuk booking jadwal perjalanan kamu, ya. Skuy!